Perusahaan kontraktor konstruksi baja WF untuk gudang merupakan perusahaan yang menyediakan layanan atau jasa pembangunan gudang dengan rangka baja WF. Lalu, apa sih baja WF itu? Simak penjelasannya berikut ini tentang baja WF yang biasa dipakai untuk bangunan gudang.
Apa itu Baja WF?
Baja WF atau wide flange merupakan material yang sering dipakai untuk membuat konstruksi bangunan. Bila diperhatikan, bentuknya terlihat seperti huruf “H” atau “I” yang terdiri satu badan utama dan dua sayap (flange). Flange ini berupa potongan horizontal di bagian bawah dan atas komponen badan utama.
Baja sendiri berbeda dengan besi. Besi berasal dari hasil tambang alam dan mudah berkarat. Sedangkan baja terbuat dari campuran besi dengan bahan lain, seperti karbon, fosfor dan sebagainya. Sehingga baja lebih kuat dan tidak mudah berkarat. Selain itu, baja juga lebih ringan sehingga lebih cepat ketika proses pemasangan.
Baca juga : Tips Membangun Bisnis Jasa Kontraktor Renovasi Ruko dan Bangunan Terpercaya
Fungsi Baja WF
Berbagai jenis konstruksi bangunan bisa memanfaatkan baja WF. Bisa juga dipasang di bawah sejajar dengan tanah untuk membentuk lantai dan atap. Dalam konstruksi jembatan, baja WF sangat berperan penting. Sedangkan pada jalan raya dan jalan layang, material ini berfungsi sebagai penyangga struktural. Pada umumnya, fungsi baja WF adalah sebagai berikut:
Retensi Dinding
Baja WF dapat berfungsi sebagai elemen penstabil pada dinding untuk retensi tanah, penghalang suara bising, dinding pada ruangan bawah tanah atau struktur bawah tanah.
Fondasi Struktural
Baja WF merupakan material yang bisa dipakai sebagai bagian dari struktur akhir suatu bangunan. Hal ini karena baja WF berfungsi menopang dan membuat struktur bangunan lebih stabil, baik itu pada bangunan gedung, jembatan, taman, dan lain sebagainya.
Penyangga Sementara
Baja WF mempunyai peran penting ketika proses pembangunan dinding, jembatan, dan lain-lain. Saat konstruksi sedang berlangsung, material ini digunakan sebagai penahan tanah.
Kelebihan Perusahaan kontraktor konstruksi baja WF untuk gudang
Kelebihan yang dimiliki baja WF yaitu:
- Sangat cocok digunakan untuk menahan beban, baik beban tekan maupun tarik aksial.
- Menjadikan bangunan lebih kokoh dan kuat karena mempunyai struktur yang mampu menahan beban bangunan dari gaya horizontal maupun vertikal oleh gravitasi bumi.
- Cocok dipakai sebagai rangka bangunan yang didirikan di atas konstruksi tanah yang labil.
- Menjadikan bangunan lebih kuat dan tidak mudah runtuh karena mempunyai fleksibilitas yang tinggi.
- Tidak dibutuhkan biaya perawatan maupun perbaikan yang besar.
- Mempunyai bobot yang lebih ringan dibandingkan dengan satu balok persegi berukuran sama, namun bisa menahan beban yang lebih berat.
- Pemasangan bisa lebih cepat sehingga lebih efisien dan ekonomis.
Perusahaan Kontraktor Konstruksi Baja WF Untuk Gudang
Baja WF sebenarnya mudah dicari di pasaran. Meski begitu, kamu harus berhati-hati dan patut curiga jika ada baja WF yang dijual lebih murah dari harga pasaran pada umumnya. Tanyakan pada penjual mengenai bahan campuran pembuatan baja tersebut.
Pastikan juga baja yang akan kamu beli sudah memenuhi standar SNI. Dengan memperhatikan standar SNI, diharapkan pembangunan menjadi lebih lancar. Sehingga tidak akan menyebabkan banyak kerugian, seperti robohnya bangunan yang disebabkan material konstruksi yang jelek.
Selain itu, kamu perlu memastikan baja WF yang akan dibeli memiliki kualitas yang baik. Hal ini penting diperhatikan karena berkaitan dengan keselamatan para pekerja dan bangunan nantinya.
Nah, jika kamu ingin membangun gudang dengan konstruksi baja WF, maka jangan ragu untuk bekerja sama dengan perusahaan kontraktor konstruksi baja WF untuk gudang yang berpengalaman.